Kegiatan Madura Tur ini dimulai pada pukul 09.00 WIB dimana rombongan berangkat mulai dari kampus Ubhara menuju destinasi wisata yang termasuk dalam Madura Tur ini. Destinasi wisata yang dimaksud antara lain Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Kampung Garam Aeng Sareh dan Pantai Camplong Sampang. Destinasi pertama yang dituju adalah Museum Mpu Tantular Sidoarjo. Rombongan U – Source tiba di museum pada pukul 10.00 WIB. Disana para mahasiswa luar negeri diajak untuk mengenal berbagai macam peninggalan sejarah dan budaya yang ada di Indonesia serta berbagai penemuan dari para ilmuwan terkenal di dunia.
Selanjutnya pada pukul 11.30 WIB, rombongan melanjutkan perjalanan menuju ke Pulau Madura dengan tujuan ke Kampung Garam Aeng Sareh yang terletak di Sampang, Madura. Selama perjalanan, para panitia U – Source menjelaskan mengenai Pulau Madura termasuk Jembatan Suramadu. Perjalanan dari Sidoarjo menuju ke Sampang menghabiskan waktu selama 2 jam. Kunjungan ke Kampung Garam Aeng Sareh ini dikoordinasi oleh Bapak Amirullah, S.T., M.T. Sebelum tiba di Kampung Garam Aeng Sareh, rombongan makan bersama di salah satu rumah makan di Sampang, Madura. Kemudian, melanjutkan perjalanan kembali menuju ke Kampung Garam Aeng Sareh. Sesampai disana, rombongan U – Source disambut oleh berbagai petani garam. Yang mana selanjutnya, para mahasiswa luar negeri diberikan penjelasan dan diajak untuk berkeliling melihat para petani garam memproduksi garam secara tradisional.
Setelah itu, pada pukul 16.00 WIB, rombongan melanjutkan perjalanan menuju ke Pantai Camplong, Sampang. Setiba di Pantai Camplong, rombongan U – Source menikmati keindahan alam pantai sambil berfoto bersama. Rombongan kembali pulang ke Kota Surabaya pada pukul 17.30 WIB.