(Surabaya, 14 September 2019), FISIP Universitas Bhayangkara Surabaya kembali melaksanakan upacara Pengukuhan dan Penggelaran Sarjana Tahun Akademik 2018/2019, kegiatan ini dilaksanakan di hotel Fairfield by Marriot Jl Mayjend Sungkono No 178 Surabaya yang dimulai pukul 18.00 sampai selesai. Pelaksanaan Pengukuhan dan Penggelaran ini diikuti Calon Wisudawan Wisudawati sebanyak 239 dari Prodi Adm Publik dan Prodi Ilmu Komunikasi . Dalam acara tersebut hadir Rektor Universitas Bhayangkara Surabaya Drs. Edy Prawoto, SH, M.Hum, wakil Rektor, Jajaran pimpinan lainnya, serta para dosen FISIP. Dalam sambutannya Rektor Ubhara Surabaya mengatakan 239 calon wisudawan tersebut merupakan darah segar bagi bangsa Indonesia dengan catatan kalian bisa berkarya, sebab kalau tidak maka akan menjadi beban negara. Rektor Ubhara juga menyampaikan di era 4.0 ada beberapa kompetensi yang harus dimiliki oleh para calon wisudawan antara lain: 1. Berfikir kritis, 2. Kreatif dan inovatif, 3. Mampu berkomunikasi dengan baik. 4. Dalam era kolaborasi sekarang ini calon wisudawan harus bisa berkolaborasi dan bersinergi dengan yang lain, 5. percaya diri dan terakhir Rektor mendoakan agar 239 sarjana baru tersebut menjadi pemain diatas panggung.